Islamic Widget

Kamis, 06 Januari 2011

Salaman Dengan CEO KKG

Bagi banyak orang, bertemu dengan idola itu anugerah tak terhingga. Begitu pula dengan saya yang tanpa sengaja ketemu orang paling top di Kelompok Kompas Gramedia (KKG).

Kala itu, tak sengaja karena saya sedang mengetik berita. Tahu-tahu ada orang masuk dengan menyalami kami di lantai 2 Gedung KONTAN,tempat wartawan menulis berita. Awal mulanya saya sih tidak terganggu dengan kebisingan mereka. Apalagi saya juga tidak menghadap pintu, jadi saya pun tidak mengetahui siapa yang datang.

Namun saat tamu tersebut mendekati mejaku dan semua berdiri menyalaminya, saya pun juga ikut berdiri. "Lahh..itu kan pak Agung??," tanyaku ke rekan semejaku. Akupun masih termenung karena sempat salaman sekilas.

Dari raut wajahnya memberikan keriangan tersendiri. Meski dia hanya mengucapkan Selamat Tahun Baru dan berjabat tangan kepada anak buahnya, saya pikir itu merupakan apreasiasi mendalam bagi seorang pucuk pimpinan perusahaan.

Pikirku, di KKG ini tidak ada yang dispesialkan karena semua duduk sama rendah dan berdiri sama tinggi. Di ruangan ku pun antara wartawan, asisten redaktur, redaktur, hingga redaktur eksekutif dan pimpinan redaksi berada di satu lantai. Bedanya, pimpinan redaksi memiliki ruangan tersendiri dengan luas tidak jauh berbeda dengan redaktur eksekutif.

Begitu pula yang terjadi di ruangan HRD dan SDM. Ruangannya pun cukup sederhana dan hanya dijadikan satu lantai. Sepertinya, si bos menanamkan untuk mengefektifkan ruangan yang ada, menekan beban tapi harus mengoptimalkan kerja demi meraih laba.

Mungkin, CEO Kelompok Kompas Gramedia (KKG) Agung Adiprasetyo ini bukan menjadi satu-satunya idola saya dalam berkarir. Karena tampuk pimpinan KKG sebelumnya dipimpin oleh Jacob Oetama yang kini masih tetap mengawasi Agung. Tapi, sampai saat ini saya juga belum berkesempatan,minimal berjabat tangan dengan beliau.

Walau sebenarnya, saya lebih mengagumi semangat beliau dalam membuat media dan dedikasinya dalam mencerdaskan bangsa. Itulah semangat yang harus ditiru dan semoga saya bisa meniru jejaknya...

Tidak ada komentar: